Saturday, October 12, 2013

Wajah Bahasaku Kini


Bahasa Indonesia sudah tidak asing lagi bagi kita, karena sudah menjadi keseharian kita berkomunikasi dengan Bahasa Indonesia. Namun di zaman yang semakin modern ini Bahasa Indonesia pelan-pelan mulai terpinggirkan oleh pengaruh teknologi yang berkembang semakin pesat dan tidak ada batasnya. Kemudian banyaknya institusi-institusi yang mulai menggunakan bahasa asing sebagai bahasa pengantar. Bila kita lihat lebih jauh, masyarakat Indonesia mulai lupa akan jati dirinya sebagai Bangsa Indonesia dan di era globalisasi ini bisa saja masyarakat Indonesia tidak sadar bahwa Bahasa Indonesia bisa terkikis sedikit demi sedikit bahkan hilang ditelan zaman. Sebagai bangsa yang satu, seharusnya kita bangga dengan bahasa yang kita miliki dan bisa melestarikan kelangsungan Bahasa Indonesia.

Di era globalisasi ini banyak bahasa atau kata-kata aneh bermunculan, biasanya bahasa ini didominasi oleh kalangan remaja hingga menjalar kalangan anak-anak bahkan bisa saja ke kalangan orang tua. Munculnya bahasa seperti bahasa gaul, alay, dan sebagainya, digunakan oleh kalangan pemuda sebagai trend dalam berbahasa sehari-hari. Media pun turut berperan penting, seperti elektronik, cetak, internet, dan lain-lain. Semua orang bebas mengekspresikan dirinya melalui kata-kata yang mereka suka yang sesui dengan keadaan orang tersebut. Bisa kita bayangkan jika kita salah mengekspresikan diri dengan menggunakan bahasa yang seenaknya, tentunya itu merupakan hal yang tidak wajar dan tidak etis sebagai Bangsa Indonesia yang mempunyai Bahasa Indonesia yang satu.

Mari kita bersama-sama budayakan dan lestarikan bahasa persatuan kita, Bahasa Indonesia guna generasi-generasi muda yang akan datang bisa mengenal Bahasa Indonesia yang sesungguhnya. Dan mari kita mulai aplikasikan dan perkenalkan bahasa Indonesia yang baik dan benar di lingkungan terdekat terlebih dahulu seperti keluarga, saudara-saudara kita, teman-teman kita, dan yang lainnya guna mengurangi pengaruh bahasa-bahasa aneh yang berkembang di zaman sekarang.


Semoga tulisan saya ini bermanfaat dan dapat menumbuhkan semangat kita dalam berbahasa Indonesia yang baik dan benar sebagai sarana membudayakan dan melestarikan Bahasa Indonesia. :)

No comments:

Post a Comment